close
angkajituhoki88.com

Kamis, 19 Juli 2012

Sony Walkman F800, OS. Android 4.0 ICS

Sony meluncurkan beberapa pemutar musik Walkman seri terbaru. Satu yang paling menarik adalah seri Walkman F800 yang memakai sistem operasi Android anyar.

Terlebih, seperti dikutip detikINET dari DigitalTrends, Kamis (19/7/2012), OS Android yang digunakannya sudah 4.0 alias Ice Cream Sandwich. Sama dengan beberapa smartphone canggih yang beredar di pasaran.

Kehadirannya akan meramaikan pemutar musik portabel dengan sistem operasi yang sudah beredar di pasaran. Seperti Apple iPod Touch dan Samsung Galaxy Player.

F800 punya bentang layar seluas 3,5 inch, namun belum dijelaskan resolusinya. Terdapat tiga versi yang bisa dipilih berdasarkan kapasitas storage, yaitu 8GB, 16GB dan 32GB.

Namun demikian, F800 harus ditebus dengan harga cukup mahal, mulai USD 279. Pemutar musik portabel ini awalnya akan tersedia di Eropa sebelum menyambangi wilayah-wilayah lainnya.


Sumber : inet.detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar